Napi Bongkar PSBS Biak gaet pengatur serangan asal Venezuela
Terus berburu pemain asing, baru dapat gelandang serang
Jayapura, PG– Tim berjuluk Napi Bongkar PSBS Biak terus berburu pemain asing, gelandang serang asal Venezuela, Williams José Lugo Ladera berusia 27 tahun segera merapat bersama trio Argentina lainnya plus top skore asal Brasil Alexsandro Perreira di Liga 1 musim 2024/2025.
Pemain kelahiran Venezuela, Caracas, 16 Desember 1996 itu jebolan Academi Puerto Cabelo dikontrak sejak 15 Februari 2021 Puerto Cabello di Liga Venezuela.
Selanjunya ia bermain di Yaracuyanos Fútbol Club berbasis di San Felipe, Yaracuy klub ini berada di Liga 2 Venezuela. Selanjutnya bergabung dengan Dep La Guaira dan terakhir Puerto Cabello.
Masuknya pemain tengah asal Venezuela ini jelas akan mengancam posisi Vendri Mofu, Nelson Alom dan M Tahir serta Johanes Nabar. Kelemahan PSBS Biak selama di Liga 2 peran lini tengah kurang dominan sehingga selalu mengandalkan serangan dari wing kiri maupun kanan.
Playmaker asal Venezuela ini akan memberikan variasi serangan dari tim berjuluk Badai Pasifik. Paling tidak PSBS Biak akan memainkan umpan lambung maupun sentuhan satu dua gaya latino. (*)
Profil :
Nama : Williams José Lugo Ladera
TTL : Caracas Venezuela, 16 Desember 1996
Tinggi : 1,76 M
Berat : 68 kg
Kaki : Kekuatan kaki kiri
No : 8
Klub terakhir : Puerto Cabello, Liga 2 Venezuela