Duel pelatih Argentina berakhir imbang, PSBS Biak versus Madura United FC

Serangan Madura United menit ke 65 mampu diladeni Fabiano Beltrame dengan disiplin ketat hingga selamat gawang Pigai dari serangan tuan rumah.
Jayapura, Papua Goal– Tim asuhan pelatih asal Argentina Marcos Samso, berhasil merebut satu poin di depan pendukung Madura United berakhir 0-0 melawan mantan pelatih Persipura asal Argentina Alfredo Vera.
Laga kedua tim berlangsung tegang dan masing masing saling jual beli serangan di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan Sabtu (82/2025) di pekan ke 22 BRI Liga 1 musim 2024/2025. Sayangnya permainan kedua tim tidak membuahkan gol sejak babak pertama hingga berakhir.
Memasuki babak kedua, tim tuan rumah Madura United FC langsung menyerang ke gawang yang dikawal John Pigai dengan menambah dua amunisi baru Youssef Ezzerjjari dan Andi Irfan untuk menambah daya gedor.
Walau ada beberapa peluang emas tercipta, namun kiper PSBS Biak John Pigai mampu menyelamatkan gawang. Selain itu pertahanan tim Napi Bongkar yang dikomandoi kapten PSBS Biak Fabiano Beltrame.
Sebaliknya tim tamu PSBS Biak melakukan serangan ke gawang tuan rumah Madura United FC, walau sebenarnya tuan rumah lebih menekan karena harus menghindari zone degradasi. Serangan Madura United menit ke 65 mampu diladeni Fabiano Beltrame dengan disiplin ketat hingga selamat gawang Pigai dari serangan tuan rumah.
Pelatih PSBS Biak memasuki striker senior asal Brasil Beto Goncalvez, sementara pelatih Alfredo Vera memasukan Iran Junior dan Taufany Muslihuddin. Masuknya pemain senior PSBS Biak tak membawa hasil babak kedua, skor tetap 0-0.
Pertandingan kedua tim yang berakhir imbang tak mengubah klasemen kedua tim Madura United sedangkan PSBS Biak tertahan di peringkat ke-12. Pelatih PSBS Biak Samso masih menurunkan pemain asal Brasil dan Argentina sebagai ujung tombak, Alexsandro dan Arganaz.
Total pemain lokal PSBS Biak M Tahir, John Pigai (gk), Muhamad Salman, Uopmabi, Arjuna Agung dan Kelly Sroyer. Sisanya pemain asing, namun PSBS Biak dalam laga terakhir melawan Persija 2-2 dan kalah lawan PSIS skor 3-1. Paling tidak laga selanjutnya tim Napi Bongkar harus menambah daya gedor dengan materi pemain dalam taktik dan strategi.(*)
Susunan pemain :
Madura United (4-2-3-1): Miswar Saputra; Taufik Hidayat, Pedro Tinoco, Haudi Abdillah, Koko Ari Araya; Jordy Wehrmann, Kerim Palic; Lulinha, Brayan Edinson, Arsa Ramadhan; Miljan Skrbic
Pelatih: Angel Alfredo Vera
PSBS Biak (3-5-2): Jhon Pigai; Muhammad Tahir, Muhammad Salman, Fabiani Beltrame; Febrianto Uopmabin, Willam Jose, Takuya Matsunaga, Arjuna Agung, Jeam Kelly Sroyer; Apblo Arganaraz, Alex Ferreira
Pelatih: Marcos Samso