Napi Bongkar su latihan toh , siap lawan Bhayangkara Lampung FC di Liga 1 musim 2025/2026

“Iya Kaka, kami [PSBS] sudah berkumpul dan menjalani TC di Yogyakarta. Hari ini hari ketiga kami latihan” Demikian dikutip dari jubi.id belum lama ini.
Jayapura, Papua Goal- Meski ditinggal pemain dan lain lainya, tim berjuluk Badai Pasifik tetapi hadir walau badai menerpa Napi Bongkar. Toh Badai Pasifik tetap berlaga dan melakukan persiapan. Maklum kompetisi siap bergulir PSBS Biak akan meladeni tim debutan Bhayangkara Lampung FC yang baru kembali ke Liga 1 sebagai runner up Liga 2 musim 2024/2025.
Tim PSBS Biak sudah berbenah diri setelah Ketua Harian PSBS Biak Bapak Jimmy C. R. Kapissa bersama CEO Hotel Griya Persada dan tim PSBS Biak menanam pohon Matoa di area Hotel Griya Persada,” tulis official PSBS Biak.
“Penanaman ini menjadi simbol keberadaan dan eksistensi PSBS di kabupaten Sleman,”
Kini sudah punya 33 pemain sudah mulai berlatih di Sleman markas baru PSBS Biak. Diterpa kepergian beberapa pemain toh Napi Bongkar tetap eksis ikut Liga 1 musim 2025/2026. Bahkan mantan kiper nomor satu di Persipura Jendri Pitoy justru merapak ke tim Badai Pasifik melengkapi tim pelatih Divaldo Aves asal Portugal. Pelatih ini gantikan pelatih asal Argentina Marcos Guilermo Samso mantan asisten pelatih Juan Esnaider.
Dikabarkan Nelson Alom dan kawan kawan sudah berlatih di Yogyakarta di bawah asuhan Divaldo Aves.
Aves sendiri bukan wajah baru di sepak bola Indonesia, ia berkiprah di Liga Indonesia dengan menukangi tim Ayam Kinantan PSMS Medan pada 2008. Kariernya berlanjut di Persijap Jepara dan juga ke Persebaya 1927. Kariernya berlanjut ke negeri jiran Malaysia pada 2022 membesut Negeri Sembilan sampai ke klub Perak.

Tak lama di negeri tetangga, tahun itu juga kembali ke Indonesia dan melatih Persik Kediri di Liga 1. Ia bolak balik dari Persita Tangerang ke Persik Kediri pada musim 2024/2025.
Pelatih asal Portugal untuk kedua kalinya bergabung bersama tim kebanggaan Persikmania ini setelah sebelumnya juga sempat menjadi bagian di musim 2022/23 lalu. Saat itu, Divaldo Alves menggantikan peran Javier Rocha dan sukses mengangkat prestasi tim termasuk juga catatan 9 kemenangan beruntun di akhir putaran kedua musim 2024/2025 bersama Persik Kediri.

Gelandang PSBS jebolan tim sepak bola PON Papua, Alpons Migau juga membenarkan jika ia dan rekan-rekannya sudah berkumpul dan telah berlatih selama tiga hari. Mereka menjalani pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta.
“Iya Kaka, kami [PSBS] sudah berkumpul dan menjalani TC di Yogyakarta. Hari ini hari ketiga kami latihan,” kata Alpons sebagaimana dilansir dari jubi.id
Meski demikian menejemen PSBS Biak Numfor sendiri belum mengumumkan skuad dan pelatih jelang kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.(*)
.