Breaking News

Pokja Kampung Noema Periode 2024 Dibentuk, Canangkan Program Ternak, Perkebunan dan Kios


Ternak babi masih jadi andalan kelompok ternak di Pokja Kampung Noema- PG/ist

Mereka akan melaksanakan beberapa program, yakni perkebunan, pengadaan bibit ternak babi dan ayam, perkebunan pisang dan pembelian bibit tanaman jangka panjang, gergaji mesin, dan usaha kios.

TIMIKA, Papuagoal.com- Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK) selaku pengelola Dana Kemitraan PT Freeport Indonesia melalui Divisi Ekonomi membentuk kelompok kerja (Pokja) Kampung Noema untuk periode tahun anggaran 2024. Adapun kelompok yang dibentuk adalah di Kampung Sempan Timur, Distrik Jita Kabupaten Mimika Provinsi Papua Tengah.

“Pokja Kampung Noema Tahun 2024 akan mengelola anggaran sebesar Rp300 juta selama satu periode, dengan presentase Rp240 juta untuk kegiatan dan Rp60 juta untuk operasional,”demikian press release yang diterima papuagoal.com pekan lalu dari Humas YPMAK pekan lalu di Timika.

Dikatakan dalam press release tersebut bahwa ada  beberapa pergantian dalam komposisi Pokja Noema dari periode penggurus 2023, hanya sekretaris Pokja, Apit Wandikbo.

Smentara itu Ketua Pokja Damianus Nirigi mengungkapkan, menurut rencana pada tahun 2024 ini mereka akan melaksanakan beberapa program, yakni perkebunan, pengadaan bibit ternak babi dan ayam, perkebunan pisang dan pembelian bibit tanaman jangka panjang, gergaji mesin, dan usaha kios.

Staf program perencanaan Divisi Sosial dan Ekonomi Dwi Iksan Kanang YPMAK, mengungkapkan, periode kerja pokja selama delapan bulan.(dam)

Berita Terkait


Breaking News

© 2024 Papua Goal. All Rights Reserved. Design by Velocity Developer.
Top